Zero Accident dan Safety adalah Komitmen Kami
Semakin mantap menatap masa depan, PG Meritjan siap bersaing di era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). Sebagai aset terbesar, PG Meritjan menerapkan beberapa sistem manajemen untuk karyawannya, salah satunya Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3). Selain untuk menjamin keselamatan dan kesehatan kerja karyawan serta semua pemangku kepentingan selama bekerja di dalam area PG Meritjan, SMK3 in juga menjadi bagian penting dalam era persaingan saat ini.
General Manager PG Meritjan, Alan Purwandiarto mengatakan sejak 5 Agustus 2015, PG Meritjan sudah menerapkan SMK3 dengan landasan Peraturan Pemerintah no. 50 Tahun 2012 tentang Penerapan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja.
“Kami sangat serius menerapkan sistem manajemen ini, karena kami mempunyai target enam Zero Action, salah satunya adalah Zero Accident,” tegasnya.
Mantan General Manager PG Djombang Baru ini menambahkan untuk mewujudkan target-target tersebut, pihaknya membuat kebijakan K3 yang intinya menunjukkan bahwa PG Meritjan berkomitmen memenuhi perundangan-undangan yang berlaku.
“Kami terus melakukan sosialisasi dan terus mengingatkan seluruh karyawan untuk menjaga diri selama dengan mematuhi semua peraturan dan standard operating procedure (SOP) yang sudah ditentukan untuk mencegah kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja,” urai Alan.
Dengan penerapan SMK3, sambung Alan, tentunya akan berimbas kepada peningkatan performance perusahaan karena kinerja setiap karyawan meningkat. (Siska, AFS_Corcomm)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar