Tutup Tahun 2015 dengan Khitanan Massal
Sebelum mengakhiri tahun 2015, Pabrik Gula (PG) Meritjan mengadakan acara khitanan massal yang diikuti 47 anak dari desa sekitar. PG Meritjan sengaja menggelarnya di ujung tahun karena sudah memasuki libur sekolah dan diharapkan dapat menjaring banyak peserta.
General Manager PG Meritjan, Alan Purwandiarto mengatakan untuk menutup tahun 2015, pihaknya sengaja mengadakan kegiatan corporate social responsibility (CSR), yakni khitanan massal.
"Alhamdulillah, acara khitanan massal ini diikuti 47 anak dari desa terdekat, seperti Desa Mrican, Desa Jabon, Desa Gondanglegi (Nganjuk), dan beberapa desa lainnya," sebut Alan.
Mantan GM PG Djombang Baru ini menjelaskan acara khitanan massal ini dikemas dengan istimewa. Sebelum di khitan, seluruh peserta diajak keliling desa dengan kereta kelinci. Hal ini bertujuan agar para peserta menjadi senang sehingga rasa takut dan rasa cemas bisa hilang.
"Selain memberikan layanan khitan dan kontrol sampai sembuh secara gratis, kami juga memberikan bingkisan bagi para peserta," kata Alan.
Saat ditanya terkait bingkisan yang diberikan, Alan menyebutkan setiap peserta mendapatkan bingkisan yang terdiri atas baju koko, sarung, sandal, kopyah, peralatan sekolah, dan uang saku.
Masih menurut Alan, acara khitanan massal ini dapat terselenggara karena PG Meritjan menggandeng Poliklinik Pratama Meritjan yang dengan sigap membantu para peserta untuk menunaikan kewajibannya berkhitan.
Dalam kesempatan ini, PG Meritjan juga mengundang tokoh ulama dari Mojoroto Kediri, yaitu Ustad Misdi N. sekaligus memberikan tausyiah. (Siska, VER_Corcom)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar