Tingkatkan Ritme Keharmonisan Bersama dalam Nuansa Ramadhan
Suasana kebersamaan yang hangat dengan nafas Islami begitu terasa pada Safari Ramadhan yang dilaksanakan di Kebun Ajong Gayasan, Jember (10/07/2015). Safari Ramadhan turut dihadiri oleh perwakilan karyawan Kebun Ajong Gayasan, Kebun Kertosari, Kebun Klaten, Penelitian Tembakau Jember, PT Mitratani Dua Tujuh Jember, Rumah Sakit Perkebunan (RSP), dan tokoh agama sekitar wilayah Ajung, Jember. Acara dibuka oleh penampilan dari kolaborasi qasidah dan kolintang persembahan IIKB (Ikatan Istri Keluarga Besar) Kebun Ajong Gayasan Jember. Kolaborasi ini menjadi daya tarik yang unik dan khas dikarenakan adanya sentuhan–sentuhan musik tradisional.
Dalam sambutannya, Ir. Sugianto, General Manager Kebun Ajong Gayasan menjelaskan bahwa pada tahun ini Kebun Ajong Gayasan memberikan santunan kepada kepada 9 pondok pesantren dan yayasan yatim piatu. Diantaranya yaitu Pondok Pesantren Al Ishlah – Curah Tegal, Darul Ibad – Rowo Indah, Pondok Pesantren Nurul Huda – Mumbulsari, Pondok Pesantren Miftahul Ulum – Wirowongso.
Ramadhan ialah momentum yang penuh dengan limpahan rahmatNya sehingga patut memberikan pelajaran bagi kita untuk selalu berbenah diri dengan melihat kelebihan (strength) dan kekurangan (weakness) perusahaan. Sebagai pembelajaran yaitu PT Dasaplast Nusantara yang pada awal perjalannya sempat tertatih-tatih, namun berkat ketekunan, kerja keras, dan melihat adanya peluang, saat ini PT Dasaplast Nusantara mengalami perkembangan usaha yang semakin baik. Tidak berbeda jauh dengan apa yang telah dilakukan oleh Rumah Sakit Perkebunan (RSP). Upaya – upaya terbaik yang dilakukan serta adanya pembenahan menjadikan Rumah Sakit Perkebunan (RSP) semakin meningkat dalam hal kualitas dan kuantitas. Hal ini dapat terlihat dengan berkembangnya pelayanan serta fasilitas kesehatan yang dimiliki. Upaya – upaya PT Perkebunan Nusantara X yang selalu berbenah diri dan meningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) menjadikan PT Perkebunan Nusantara X saat ini menjadi benchmarking dalam hal pengelolaan Sumber Daya Manusia (SDM).
“Penting bagi kita untuk terus – menerus mencari cara guna meningkatkan kualitas dan kuantitas Sumber Daya Manusia (SDM),” ujar Ir. Subiyono, MMA Direktur Utama PTPN X.
Pada kesempatan Safari Ramadhan, Ir. Subiyono juga melakukan kunjungan ke kebun dan mendapatkan laporan mengenai keadaan tembakau yang membaik berkat kerja keras karyawan. Oleh karena itu ada suatu harapan untuk menaikkan UMR (Upah Minimum Regional) karyawan/ buruh tembakau. Keadaan tembakau yang membaik ini jangan membuat kita terlena mengingat secara teknis kita tidak memiliki acuan (benchmarking) tembakau terbaik bila dibandingkan dengan tebu yang dapat mengacu kepada India dan Thailand yang memiliki kualitas tebu terbaik.
Mekanisasi yang dilakukan PT Perkebunan Nusantara X diharapkan akan meningkatkan kualitas tembakau dan gula yang dimiliki. Lelang gula pada saat ini ada di kisaran Rp 9.751 dan harga gula di pasaran tembus hingga 11.000. Selain mekanisasi, upaya PT Perkebunan Nusantara X dalam hal diversifikasi produk diharapkan terus menerus berkembang. Diversifikasi produk guna meningkatkan efisiensi merupakan salah satu jawaban dari penyelesaian masalah yang dialami PT Energi Agro Nusantara. Perubahan pola pikir, peningkatan manajaemen serta kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan keyword bagi perusahaan dalam menjawab tantangan masa depan. Culture tidak baik yang dilakukan perorangan maupun perusahaan tentunya akan ikut merusak kondisi perusahaan. Oleh karena itu diharapkan bagi seluruh keluarga PT Perkebunan Nusantara X untuk selalu bekerja sesuai dengan prosedurnya. “Bagi karyawan maupun buruh perusahaan yang memiliki culture tidak baik, perbuatan yang buruk dan akan ikut merusak nama perusahaan, maka tidak akan diberikan ampunan. Manajemen akan mendorong sepenuhnya selama hal yang dilakukan untuk kebaikan perusahaan,” ungkap Subiyono yang dilanjutkan dengan sesi pemberian santunan kepada perwakilan 9 pondok pesantren dan yayasan yatim piatu.
Selain sambutan dari Direktur Utama PTPN X dan General Manager Kebun Ajung Gayasan, acara Safari Ramadhan kian bernas dengan adanya siraman rohani. Adapun secara umum isi ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Abu Hasan (Pimpinan Ma’had Tahfizh Qur’an Ibnu Katsir Jember) yaitu mengenai kandungan surat Al’Ashr. Ayat yang terkandung dalam surat ini tidaklah membahas mengenai kerugian yang dialami oleh manusia melainkan bagaimana upaya untuk keluar dari kerugian tersebut. Sama halnya apa yang dialami oleh PT Perkebunan Nusantara X, berbagai masa dan permasalahan dilalui bersama karena keyakinan hati yang dimiliki. Hati adalah magnet terkuat dan kekuatan tertinggi. Keyakinan hati akan melewati seluruh keraguan yang ada. “Apa yang kita yakini akan mempengaruhi apa yang kita pikirkan. Apa yang kita pikirkan akan mempengaruhi apa yang kita lakukan. Apa yang kita lakukan akan mempengaruhi hasil dari yang kita yakini,” ujar Ustadz Abu Hasan pada ceramahnya. Oleh karena itu hendaknya seluruh karyawan PT Perkebunan Nusantara X memiliki keyakinan bersama untuk menumbuhkembangkan perusahaan. Sebuah keyakinan besar yang tertanam di dalam hati Tidak ada masa depan yang lebih cerah, selain bersama PTPN X. (Putri Tara_UB, OPI_Corcom)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar