Tingginya Kebutuhan Alat Mekanisasi, PTPN X Latih Petugas Bengkel
PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X terus berupaya untuk menyukseskan program mekanisasi yang telah dicanangkan. Setelah mengubah mindset petani akan pentingnya mekanisasi untuk menjawab tantangan, kini perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan tersebut mendorong bengkel-bengkel di lingkungan pabrik gula untuk bisa mengembangkan produk implemen traktor.
Direktur Produksi PTPN X, Tarsisius Sutaryanto mengatakan untuk bisa menjawab permasalahan di sisi on farm, mekanisasi adalah jawaban yang terbaik. Untuk itu, dibutuhkan alat-alat mekanisasi guna meningkatkan produktivitas dan daya saing budidaya tebu.
"Untuk itu, kami mendorong agar bengkel-bengkel yang ada di sekitar pabrik gula bisa memroduksi implemen mekanisasi yang sangat dibutuhkan," kata Tarsisius dalam sambutannya pada acara pembukaan Pelatihan dan Pembekalan Petugas Bengkel Implemen Traktor di Balai Latihan Kerja Kediri, Senin (05/10/2015).
Tarsisius mengungkapkan saat ini jumlah traktor yang ada di PTPN X hanya 145 traktor, padahal kebutuhan untuk mekanisasi adalah lebih dari 400 traktor. Selama ini, PTPN X membantu petani untuk membeli ke produsen implemen yang ada di Lampung. Untuk itu, tujuan acara ini diselenggarakan adalah tidak lain mendorong bengkel yang selama ini ada di lingkungan pabrik agar bisa memroduksi sendiri.
"Kami mohon bapak-bapak tidak cepat menyerah karena memang ini tidak akan berjalan mulus tanpa hambatan. Bapak-bapak akan menemui tantangan-tantangan selama mengembangkan usaha ini. Namun, bapak-bapak tidak perlu risau karena kami akan selalu siap membantu," urai pria asal Yogyakarta. (Siska, VER_Corcom)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar