Terucap Doa untuk Sukses Giling dari Ashabul Kahfi

Terbit pada Jumat, 12 Juni 2015

Untuk kali pertama, Ikatan Istri Keluarga Besar (IIKB) PT Perkebunan Nusantara X berkunjung ke Panti Asuhan Ashabul Kahfi yang beralamat di Jalan Raya Mulyosari 57 Surabaya. Rombongan ibu-ibu pengurus IIKB Kantor Direksi ini disambut oleh 15 anak penghuni panti yang masih menggenakan seragam sekolah.


Ketua Pengurus Panti Asuhan Ashabul Kahfi, H. Burhan Mutaher, mengatakan,  jumlah total penghuni panti ada 40 anak. Dengan kedatangan ibu-ibu dari IIKB PTPN X ini, pihaknya sangat senang namun sayangnya anak-anak masih banyak yang belum pulang sekolah. Baru 15 anak saja yang sudah pulang.

"Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada IIKB semoga Allah SWT selalu memberi kemudahan dan kelancaran untuk PTPN X dalam segala usahanya. Semoga PTPN X sukses giling," doa Burhan Mutaher yang diamini oleh seluruh anak yatim yang hadir.

Burhan mengungkapkan, Panti Asuhan Ashabul Kahfi ini berdiri sejak tahun 1994. Pihaknya berterima kasih kepada seluruh dermawan yang telah membantu sehingga 40 anak yatim bisa bersekolah.

"Di sini yang paling banyak adalah sekolah SMP dan SMA," ungkapnya.

Di tempat yang sama, Ketua IIKB PTPN X Nastiti Subiyono mengatakan, selain memberikan bantuan berupa uang, pihaknya juga memberikan bantuan berupa kebutuhan sehari-hari. Dimana, sebelum berkunjung, IIKB sudah mencari informasi kebutuhan apa saja yang diperlukan di Panti Asuhan Ashabul Kahfi ini. (Siska, OPI_Corcom)

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar