Samakan Visi Misi untuk Raih Impian Bersama

Terbit pada Kamis, 3 September 2015

Memasuki musim giling tahun 2015, PT Perkebunan Nusantara X terus berupaya untuk meningkatkan produktivitas dan mewujudkan target-target perusahaan. Salah satunya adalah melakukan diversifikasi produk. Perusahaan yang menjadikan industri gula sebagai bisnis utama ini, sudah menyiapkan berbagai strategi pendanaan agar bisa mewujudkan impian membangun cogeneration.


Direktur Keuangan PTPN X, Muhammad Hanugroho mengatakan langkah yang sudah dilakukan oleh jajaran direksi PTPN X sudah sangat tepat. Sebab, hanya dengan melakukan diversifikasi produk, diharapkan perusahaan bisa mendapatkan income di luar bisnis gula. Selain itu, dengan diversifikasi produk, PTPN X juga bisa memberikan nilai bagi hasil yang lebih banyak untuk petani agar tetap setia menanam tebu.

Hanugroho menambahkan lima tahun terakhir, PTPN X sudah melakukan investasi sebesar Rp 1,5 trilliun. Tujuan utama adalah untuk memperoleh laba yang signifikan. Saat ini, PTPN X berencana untuk memgintegrasikan pabrik gula dengan cogeneration di tiga pabrik gula.

"Rencana September ini, dana Penyertaan Modal Negara (PMN) sebesar Rp 975 milliar akan cair," ungkap Hanugroho.

Hanugroho mengungkapkan penggunaan dana PMN ini memerlukan pengawasan internal secara baik dan menjadi titik tolak PTPN X ke produk diversifikasi yang lebih intens sehingga cogeneration yang akan segera dibangun ini, benar-benar memiliki multiplier effect dan bisa memberikan nilai tambah tidak hanya  ke petani dan pabrik gula, tetapi juga masyarakat luas.

"Sebagai orang baru, saya sudah mempelajari strategi bisnis yang sedang dilakukan direksi dan ini adalah strategi bisnis yang sangat tepat. Untuk itu, saya hanya menyamakan visi misi agar bisa segera mewujudkan impian dan target-target perusahaan yang sudah ditentukan," tandasnya. (Siska, VER_Corcom)

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar