PG Meritjan Segera Launching Tebu Premium MR

Terbit pada Rabu, 5 Agustus 2015

Untuk menjaga kualitas tebu, Pabrik Gula (PG) Meritjan segera menerapkan tebu giling 12 jam. Hal ini sudah dilakukan uji coba dan hasilnya cukup bagus. Untuk itu, pabrik gula milik PT Perkebunan Nusantara X ini akan segera me-launching tebu premium MR untuk memotivasi petani agar budidaya tebu sesuai standar operating prosedure (SOP) agar mendapatkan hasil yang maksimal.

General Manager PG Meritjan, Manager PG Meritjan, Ir. H. Alan Purwandiarto, M.Si mengatakan, untuk mendapatkan rendemen yang tinggi, tebu harus memenuhi syarat manis, bersih, segar (MBS). Untuk segar, tebu harus sudah digiling paling lambat 24 jam setelah ditebang.



"Untuk menjaga kualitas dan kesegaran tebu, kami menargetkan tebu sudah harus giling maksimal 12 jam setelah ditebang. Ini yang disebut tebu premium," ungkapnya.

Alan menerangkan,  pada musim giling tahun 2015 ini, PG Meritjan sudah melakukan uji coba hal itu dengan langsung mengirim tebu ke meja tebu. Dalam sehari sudah dicoba 5 sampai  20 rit.

"Kami berencana akan me-launching Tebu Premium MR pada 4 Agustus mendatang," ungkapnya.

Tebu Premium MR, sambung Alan, adalah tebu masak dan bersih yang bisa langsung ke meja tebu dan digiling paling lama 12 jam setelah ditebang.

Alan menjelaskan bila pabrik sudah memenuhi tiga A yaitu anteng, ajeg, dan antep (tenang, kontinu, dan berat) maka bagian tanaman bisa menerapkan sistem First In First Out (FIFO) untuk pasokan bahan baku. Tebu Premium MR menerapkan sistem FIFO dalam rangka menjaga kualitas tebu dan upaya untuk mengurangi lori di emplasemen. (Siska, OPI_Corcom)

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar