PG Gempolkrep Siap Hadapi Tantangan Baru
Pabrik Gula (PG) Gempolkrep siap menyambut musim giling tahun 2015. Bahkan, dengan semangat baru pabrik gula milik PT Perkebunan Nusantara X ini siap menyambut datangnya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) sebagai tantangan baru.
General Manager PG Gempolkrep Hubertus Koes Darmawanto mengatakan, pada 11 Mei 2015, PG Gempolkrep sudah melakukan steam test sebagai persiapan giling.
"Oleh Kantor Direksi, PG Gempolkrep dinyatakan sudah siap giling," kata pria yang akrab disapa Totok dalam sambutannya pada acara Pesta Giling dengan tema Semangat Baru untuk Menghadapi Tantangan Baru," di Stasiun Stampvloer, Selasa (12/05/2015).
Pria yang pernah menjadi GM PG Lestari ini menjelaskan, di era MEA industri gula dalam negeri harus bisa bersaing dengan industri gula luar negeri. Dalam hal ini PG Gempolkrep sudah mempersiapkan diri.
"Di PG Gempolkrep, konsepnya sudah terintegrasi. Ada pabrik gula, ada pabrik bioethanol dan akan segera dibangun co-generation," kata pria yang juga sempat menjabat sebagai GM PG Kremboong dan PG Toelangan ini. (Siska, OPI_Corcom)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar