Konten Primadona Website PTPN X

Terbit pada Senin, 27 Juli 2015

Website perusahaan dibuat dalam rangka membentuk pencitraan positif perusahaan, menunjukkan level perusahaan sekaligus menjembatani komunikasi antar pemangku kepentingan dalam suatu perusahaan.

Secara umum, setidaknya ada  10 fungsi adanya website,  yakni: 1) sebagai sarana penjualan produk/jasa; 2) menjembatani komunikasi;  3) memperkenalkan profil perusahaan/organisasi/lembaga;  4) menjaring calon konsumen; 5) menjadi sarana publikasi sah/resmi; 6) branding image; 7) kemudahan akses dalam memberikan informasi; 8) kemudahan melakukan jajak pendapat/polling; 9) membentuk kesan profesional; 10) mencari rekanan/kolega baru.

Berdasarkan hasil kuesioner kepada 100 orang responden yang terbagi atas 50% responden internal PTPN X dan 50% responden eksternal PTPN X, terdapat variasi minat dan preferensi responden atas konten website PTPN X yang diminati. Diantara sekian banyak konten, berita merupakan konten yang paling diminati dengan jumlah peminat 28%. Selanjutnya diikuti oleh konten informasi dan kebijakan  sebesar 13%  dan artikel 10%. Konten media diminati oleh 9% responden. Sedangkan konten profil, konten produk dan konten unit usaha sejajar dengan peminat masing-masing 8%. Beranjak ke konten berikutnya yakni konten pengumuman sebesar 6%, konten PKBL dan siaran pers bertengger di level 4%. Sedangkan konten karier disukai oleh 3% responden dan konten manajemen hanya 1%.

“Kekuatan website korporasi kita ada di konten berita,” ungkap Adi Santoso, Sekretaris Perusahaan PTPN X.

Untuk itu, lanjut Adi, kita akan terus menjadikan konten berita sebagai primadona website. Caranya adalah dengan mendongkrak animo internal perusahaan untuk berpartisipasi sebagai penulis berita dan merespon komentar dari pembaca. Pun demikian halnya dengan konten artikel.

“Setiap tahun kita akan evaluasi secara rutin untuk mengetahui perubahan tren konten website yang diminati pembaca. Jadi kita akan selalu up grade ragam dan kualitas konten yang ada selama ini,” tutup Adi. (OPI_Corcom)

 

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar