Jurus Membidik Pasar Korporasi (Bagian I)

Terbit pada Selasa, 25 Maret 2014

 

Berbeda dengan kebanyakan industri gula di Indonesia, PT Perkebunan Nusantara X (Persero) atau yang disebut pula PTPN X kedepan selain membidik layanan untuk konsumen langsung dengan sistem lelang dalam penjualannya, juga membidik pasar korporasi dengan menghadirkan gula premium berbasis tebu untuk layanan pelanggan konsumen (customer service).  PT Perkebunan Nusantara X (Persero) adalah Badan Usaha Milik Negara yang bergerak dibidang usaha industri gula dan tembakau, selain memliki tiga anak perusahaan yang bergerak di bidang usaha pabrik karung plastik, pelayanan jasa Rumah Sakit serta produksi bioetanol. Hingga saat ini produksi gula yang dihasilkan mencapai ± 500.000 ton dalam satu masa giling serta dikonsumsi oleh masyarakat di seluruh Indonesia.

 

Menjadi pemain di pasar premium merupakan prestasi tersendiri bagi setiap industri gula. Citra perusahaan pun akan terdongkrak.Pada tahun ini, PTPN X telah melakukan revitalisasi peningkatan mutu produksi dengan mendatangkan konsultan ahli sebagai pendamping untuk mewujudkan target penjualan tersebut.

 

Infrastruktur telah disiapkan, mengingat salah satu yang menjadi kendalanya adalah kekurangan sumber daya manusia yang profesional, perusahaan berusaha membina lulusan dari seluruh Indonesia untuk berkerja di PTPN X sesuai dengan keahlian yang dibutuhkan.Perusahaan juga mengembangkan usaha dengan melakukan penambahan peralatan proses produksi untuk menghasilkan gula premium. Kedua, on time performance (OTP) ditingkatkan. Ketiga, infrastruktur pendukung di pabrik-pabrik gula dipersiapkan pula. Ketiga hal ini merupakan pondasi utama yang penting diperhatikan perusahaan.

 

Di bidang infrastruktur, selain telah memperbaiki sarana dan prasarana pabrik gula untuk menghasilkan gula kelas premium, perusahaan juga memberi kesempatan kepada para karyawan yang berdedikasi tinggi untuk mengikuti berbagai workshop baik didalam maupun di luar negeri untuk menambah pengetahuan dan keahlian di bidangnya masing-masing agar profesionalitas mereka menanjak. Perusahaan sangat serius dalam bisnis pergulaaan. Bisa dikatakan, ini program jangka menengah yang dilakukan. Diartikan program jangka pendek dalam bisnis pergulaan itu itu adalah kurun waktu 1-5 tahun, program jangka menengah 6-10 tahun, dan program jangka panjang 11-20 tahun.

 

Berbeda dengan kompetitor lainnya (industri swasta) yang memiliki terlalu banyak fitur penjulan, PTPN X menawarkan produk yang simpel dan berkualitas untuk dapat dikonsumsi langsung maupun sebagai pemanis untuk industri makanan serta minuman. Perusahaan ingin fokus hanya terhadap satu hal saja, yaitu memroduksi gula premium dan menyerahkan tepat waktu kepada pembeli. Perusahaan akan menawarkan dengan konsep on line melalui website perusahaan dan iklan di media-media bisnis. Perusahaan menargetkan ekspansi pada penjualan gula premium bagi pelanggan korporasi di kawasan Indonesia Timur maupun tempat lainnya di seluruh indonesia. Selain itu, perusahaan juga berencana mencari pendanaan untuk peningkatan produksi dengan tujuan strategi ekspansi. Masih ada kesempatan untuk meningkatkan produksi karena kebutuhan pasar dalam negeri akan gula putih semakin tahun semakin meningkat. (V. Dadya Indraksa_Staf Ahli, OPI_Sekper)

Rank 16 of The Best Twenty Five LKTI 2014

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar