Jadilah Lentera Bagi Sesama
Keberhasilan PTPN X menggerakkan roda bisnis perusahaan tidak lepas dari uluran tangan Tuhan. Hal ini disadari benar oleh Keluarga Besar Umat Nasrani PTPN X. Sudah menjadi agenda rutin bahwa sebelum memulai giling gula dan tanam perdana tembakau, mereka melakukan retreat. Untuk tahun 2014, retreat dilakukan di Wisma SVD Prigen Tretes.
Sebagai pembina rumpun nasrani PTPN X Ir. Tarsisius Sutaryanto, MM tidak menyangka jika antusiasme peserta begitu tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa kepedulian keluarga Nasrani di lingkungan PTPN X cukup besar untuk turut menyukseskan giling tebu dan tanam tembakau.
Di tempat yang sama, Swasono, Ketua Panitia Retreat PTPN X mengatakan bahwa keluarga Nasrani PTPN X harus dapat menunjukkan semangat kerja yang baik ditengah – tengah karyawan yang lain.
Hadir dalam retreat tersebut tiga pembicara rohani, yakni: Romo Anton Rosari SVD dari Prigen Tretes, Romo Karyono CM dari Gereja Katolik Santo Yoseph Kediri, Pendeta Vernus Mangialu dari Surabaya. Menurut Romo Anton Rosari SVD, PTPN X adalah perusahaan yang dinamis karena jenis usahanya mengikuti perkembangan zaman dan permintaan bisnis. Jadi tidak hanya terbatas pada produksi gula, tetapi juga ada tembakau, rumah sakit, bioetanol, dan juga karung plastik. Semoga Tuhan selalu memberkati dan beserta semua karyawannya dalam menjalankan tugas mulia ini.
Sementara itu, Romo Karyono CM mengajak para pengikut Kristus agar dapat menjadi teladan yang baik dan lebih bermanfaat bagi sesama. Kita tidak hanya menjadi lilin tapi lentera di tempat kerja kita, sehingga dapat menularkan aura kebaikan bagi semua karyawan. (Uilinanto_PG PB, OPI_Sekper)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar