Dorong Wirausahawan Baru di Lingkungan Pabrik Gula
Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X mendorong lahir dan tumbuhnya para wirausahawan baru di lingkungan pabrik gula (PG) milik PTPN X. Untuk itu, PKBL membantu sebelas pabrik gula yang mempunyai program pelatihan berwirausaha bagi masyarakat sekitarnya.
Asisten Urusan Administrasi Keuangan PKBL PTPN X, Syarifah mengungkapkan PKBL sangat mendukung pabrik gula yang mengajukan proposal untuk mengadakan pelatihan kewirausahaan bagi masyarakat sekitar. Salah satunya adalah PG Gempolkrep yang mengajukan proposal pelatihan budidaya ikan lele dan jamur tiram.
"Pelatihan ini sangat bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Apalagi, pelaksanaan pelatihan ini sesuai dengan kebutuhan dan permintaan dari masyarakat sendiri," kata Syarifah ditemui di sela-sela Acara Program Pelatihan Budidaya Ikan Lele dan Jamur Tiram di Gedung Pertemuan PG Gempolkrep, Senin (9/10/2015).
Syarifah menambahkan dengan mendatangkan instruktur dari praktisi yang sudah berpengalaman di bidang budidaya ikan lele dan jamur tiram, diharapkan para peserta bisa mendapatkan banyak informasi dan ilmu tentang bagaimana budidaya ikan lele dan jamur tiram hingga cara pemasarannya.
"Semoga dari 192 orang peserta ini, semuanya akan menjadi wirausahaan sukses," imbuhnya.
Masih menurut Syarifah, selama ini PKBL PTPN X sudah banyak memberikan pelatihan kewirausahaan dan hasilnya cukup memuaskan. Banyak wirausahawan baru yang muncul di wilayah kerja PTPN X, seperti bengkel, usaha bakery, dan catering. (Siska, VER_Corcom)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar