Maximum level reached. You cannot reply to that comment.
 
 

Deteksi Penyakit, Setiap Rabu PT Mitratani Dua Tujuh Datangkan Dokter

Terbit pada Minggu, 15 Nopember 2015

PT Mitratani Dua Tujuh sangat memperhatikan kesehatan karyawannya. Untuk itu, anak perusahaan PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X tersebut sudah lima tahun bekerja sama dengan Puskesmas Mangli untuk memberikan layanan kesehatan.

Manager Sumber Daya Manusia (SDM) PT Mitratani Dua Tujuh, Hazeadi Zhulkarnain mengatakan setiap hari Rabu, Puskesmas Mangli akan datang dan membuka layanan kesehatan di ruang processing PT Mitratani Dua Tujuh.

"Rata-rata 40 orang karyawan yang memanfaatkan layanan ini," kata Zhulkarnain.

Zhulkarnain menjelaskan setiap karyawan bisa menikmati layanan kesehatan ini. Bila karyawan tidak ada keluhan sakit, biasanya karyawan hanya memeriksakan tekanan darah, mengingat cukup banyak jumlah karyawan yang memiliki riwayat penyakit hipertensi dan penderita hipertensi.

"Bagi mereka yang mempunyai keluhan, akan mendapatkan obat. Bila dinilai perlu tindakan lanjutan, akan segera dirujuk ke rumah sakit atau melakukan tes laboratorium," papar Zhulkarnain.

Masih menurut Zhulkarnain, PT Mitratani Dua Tujuh sangat diuntungkan oleh adanya kerja sama dengan Puskesmas Mangli yang sudah berjalan selama lima tahun. Sehingga, jumlah karyawan yang tidak masuk karena sakit sangat sedikit. Sebab, dengan pemeriksaan kesehatan setiap hari Rabu merupakan salah satu pencegahan dan deteksi dini terjadinya penyakit kronis pada karyawan. (Siska, VER_Corcom)

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar