Berharap Pengobatan Massal menjadi Agenda Rutin

Terbit pada Senin, 18 Mei 2015

Kegiatan Corporate  Social Responsibility (CSR) berupa pengobatan massal oleh Pabrik Gula (PG) Watoetoelis disambut dengan gembira oleh masyarakat setempat. Bahkan, warga dari lima desa terdekat PG Watoetoelis berharap agar kegiatan ini bisa menjadi agenda tahunan.



Salah satu peserta pengobatan massal PG Watoetoelis, Tukur mengatakan dirinya sangat senang dengan kegiatan ini. Sebab, dirinya bisa memeriksakan kesehatannya oleh para dokter dan juga bisa mendapatkan obat dengan cuma-cuma.

"Saat ini yang sakit perut saya. Gak tau kena apa, perut sakit banget," kata pria berusia 75 tahun ini.


Warga Desa Watutulis  RT 03 ini menambahkan, beberapa tahun yang lalu, dirinya juga mendapatkan bantuan berupa operasi katarak secara gratis. Pasca mengikuti kegiatan operasi katarak gratis, penglihatannya menjadi lebih terang dari sebelumnya.

"Saya tidak pernah ke dokter, kalau sakit ya beli obat di toko," ungkapnya. Saat ditanya alasan tidak berobat ke rumah sakit, kakek 15 orang cucu ini menjawab," tidak punya uang untuk ke dokter. (Siska, OPI_Corcom)
 

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar