Berbagi Kasih di Ujung Tahun
Salah satu bentuk perayaan Natal oleh PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X adalah dengan berbagi kasih kepada sesama. Perusahaan perkebunan ini membagikan 400 paket sembako dan pemeriksaan kesehatan gratis.
Ketua Panitia Bakti Sosial, Adi Baskoro mengatakan sebagai sesama hamba Allah, maka sudah seharusnya bagi mereka yang mampu, untuk berbagi dengan saudara-saudara yang kurang mampu.
"Sebentar lagi, umat Kristiani akan merayakan Natal, untuk itu kami ingin berbagi kasih," kata Adi, usai acara bakti sosial yang bertema ‘Hidup Bersama sebagai Keluarga Allah’ di Gereja GU PDI, Desa Geger Pring Kecamatan Sendang, Tulungagung.
General Manager PG Modjopanggoong ini menyebutkan dalam acara yang penuh kasih tersebut, PTPN X memberikan bantuan paket sembako untuk 400 keluarga yang membutuhkan di wilayah Desa Geger Pring. Dimana, setiap paket sembako berisi lima kilogram beras, 2 kilogram gula pasir, dua liter minyak goring, dan satu kaleng roti.
"Kami berharap agar bantuan sembako ini bisa membantu saudara-saudara kami sehingga bisa merayakan Natal dengan sukacita," ungkapnya.
Selain membagikan sembako, sambung Adi, dalam acara bakti sosial tersebut juga diadakan pengobatan gratis yang diikuti oleh 350 orang. Peserta yang paling banyak adalah para manula karena dengan perubahan cuaca ini, banyak manula yang terserang penyakit.
"Kami berharap bantuan yang tidak seberapa ini, bisa bermanfaat dan membantu saudara kami," tandasnya. (Siska, VER_Corcom)
Terdapat 0 komentar
Silahkan tambahkan komentar