2015, Kebun Ajong Gayasan Raih Laba

Terbit pada Jumat, 8 Januari 2016

Kebun Ajong Gayasan berhasil membukukan laba pada kinerja tahun 2015. Unit usaha tembakau milik PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X di Jember ini berhasil meraih laba melebihi sasaran perusahaan yang telah ditetapkan oleh perusahaan.

General Manager Kebun Ajong Gayasan, Sugianto mengatakan dua tahun terakhir, Kebun Ajong Gayasan berhasil meraih laba dengan jumlah yang hampir sama.

“Kalau bicara soal potensi laba tahun ini (2016, red), Kebun Ajong bisa mendapatkan 200 persen dari laba yang didapat tahun 2015," ungkap Sugianto

Sugianto menjelaskan tak bisa dipungkiri, bencana erupsi Gunung Raung memang cukup mempengaruhi penjualan tembakau milik PTPN X, meskipun sudah dilakukan treatment sedemikian rupa agar kualitas tembakau tidak berkurang. Namun, hal tersebut tidak dapat dihindari.

"Dari sekian tahap treatment yang kami lakukan memang sangat berpotensi membuat tembakau memar atau sobek. Namun, realitanya, kualitas tembakau kami tetap terjaga," jelasnya.

Selain resiko itu, sambung Sugianto, gencarnya pemberitaan erupsi Gunung Raung di luar negeri membuat para pembeli tidak berani membeli tembakau Besuki Na-Oogst yang dibudidayakan oleh Kebun Ajong Gayasan.

"Ada pembeli yang langsung menyatakan tidak beli, namun ada pula pembeli yang masih melakukan wait and see sebelum memutuskan beli atau tidak," paparnya.

Masih menurut Sugianto, hingga menjelang awal tahun 2016, stok untuk top grade dan medium grade masih belum semuanya terjual. Seharusnya, untuk top dan medium grade sudah harus terjual semua di bulan Desember. (Siska, VER_Corcom)

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar

Silahkan tambahkan komentar