Tim Distanpangan Kabupaten Blitar Kagumi Aktivitas Bisnis Tembakau PTPN X

Terbit pada Jumat, 19 Juli 2019

Pasca mengunjungi wisata edukasi tembakau Golden Leaf House (16/7), tim survey dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Blitar meluncur ke lahan dan gudang pengering.

“Sebagai bentuk dukungan dalam menyebarluaskan stigma positif tentang tembakau, kami mempersilakan tim survey dari Blitar untuk bertandang ke lahan dan gudang Kebun Ajong Gayasan,” papar GM Kebun Ajong Gayasan, Dwi Aprilla Sandi.

Menurut Subandi, Manajer Tanaman Kebun Ajong Gayasan yang menerima tim survey di Gudang Dawuhan Macan, mereka tertarik mengetahui lebih jauh mengenai grade tembakau TBN yang dikomparasikan dengan grade tembakau rajangan yang digunakan untuk rokok, proses pengeringan mulai dari daun hijau sampai menjadi daun kering, fungsi dari pengapian dalam proses curing di gudang, proses lanjutan setelah pengeringan hingga daun tembakau siap dipasarkan. Mereka juga menanyakan  market share yang dituju.

Sementara itu saat masuk ke rumah tembakau bawah naungan (TBN) di Penataran Ajung Wetan, mereka takjub dengan ukuran daun tembakau yang lebar, pohon tembakau yang tinggi menjulang, serta sistem drainase dan proteksi tanaman yang diterapkan di TBN.

“Bagian pucuk pohon TBN tidak dipotong hingga masa panen berakhir, karena hal tersebut akan mempengaruhi ketipisan daun, kadar nikotin dan kadar gula pada daun yang otomatis juga akan mempengaruhi mutu daun kering yang dihasilkan,” ulas Kasie Budidaya dan Pemuliaan Penelitian Tembakau Jember Isti Wahyuti saat menjelaskan salah satu SOP di lahan.

Mereka mengagumi selayang pandang kegiatan di on farm, off farm, dan non farm tembakau PTPN X, termasuk pula spot-spot di lapangan yang cukup instagrammable. (Okta PI_Penelitian Tembakau Jember, CIN_Sekper)

Posted in Berita

Terdapat 0 komentar